4 poin dari pertandingan vs ITS Seaborg [Surabaya Bowl 4 week 3]
LS berhasil meraih kemenangan keduanya pada gelaran Surabaya Bowl season 4 kali ini. Berikut adalah 4 poin dari laga kemarin minggu (28/2).
Reliable Receivers : QB Utas Azhari berhasil memberikan umpan kepada tiga receiver berbeda. WR Grahadeden memberikan performa terbaik nya setelah berhasil memenangkan duel udara 2 lawan 1 dan gain for 36 yards. Sementara TE Ivanno Yudha berhasil mencetak touchdown pertamanya dari pass utas setelah terakhir pada preseason 2015 lalu. Kemudian, WR Septiandy Erry berhasil mencetak TD kedua nya di season ini.
D-line still on fire : Absennya DE Lucky Nahar memberikan efek tersendiri. Khususnya pada aspek power. Dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya, LS hanya berhasil melakukan 2 sack. Memang turung jauh namun, tekanan yg diberikan tetap sama. D-line LS berhasil menorehkan 9 hurries, 5 incomplete, 2 pdc dan 2 berujung intercept.
Shutdown Corner : Rookie corner Raynaldi Edo kembali berhasil melakukan tugasnya. Edo berhasil men-shutdown WR Seaborg, Bismadver. Dengan total 20x head to head, Edo berhasil menahan bismadver hanya menangkap 1 pass dari 2x target dengan total 3 yards.
No Fly Zone : No Fly Zone kembali aktif. D-Line on fire. Secondary on fire too. Setelah berhasil menghasilkan 9 hurries, giliran secondary bekerja. SS Ryan Ardiansyah berhasil melakukan 4 deflag dan 1 PDC sementara FS Ardha75 dan CB Nanda Herlangga berhasil melakukan intercept masing2 sekali. Tidak ada pass yg dilakukan QB Ahmad Dzikron lebih dari 15 yards.
Comments