Lobster spartan dipastikan bermain atraktif dan full team!
Lobster spartan akan menjalani laga berat sabtu esok (27/4)
menjamu sang pemuncak klasemen sementara, inferno. Laga esok juga akan menjadi laga
hidup mati bagi LS untuk bisa melaju ke babak selanjutnya.
Lobster spartan
dipastikan akan tampil full team! Pemain – pemain andalan seperti ardha75,
robbi, fajar, grahadeden, hasbi azhar, prito pareto, sugab, memi dipastikan
akan tampil all out pada pertandingan esok. Mereka juga akan mempertontonkan
permainan yang atraktif dan menarik sejak awal laga.
Disisi lain,
center pampam dipastikan tidka hadir karena ada urusan dan kurni elnino pun
masih belum dikonfirmasi kehadirannya untuk pertandingan esok. Namun, hal
seperti itu tidak akan mempengaruhi LS sama sekali. Para pemain berjanji akan
tampil semaksimal mungkin untuk menaklukan inferno agar bisa lolos ke babak
selanjutnya.
Comments