Lobster spartan, menuju NFG tanpa lineman?




      Lobster spartan telah menunjukkan keseriusannya untuk berlaga di ajang NFG 24 – 26 mei nanti. Terbukti, beberapa latihan telah mereka gelar dan salah satunya adalah latihan ‘death may’ kamis kemarin (09/5). Namun, ada lagi masalah yang menimpa tim peraih gelar terbanyak SFFL ini.

      Lineman. Ada kemungkinan bahwa lobster spartan tidak diperkuat para lineman nya di NFG nanti. Prito pareto yang sempat mengkonfirmasi keikut sertaanya untuk NFG tiba – tiba harus mundur akibat larangan ‘agen’ nya. Begitu pula dengan PamPam. Lineman andalan LS ini masih harus bernegosiasi kembali dengan sang agen untuk keikut sertaanya di NFG II jogja.

      “Memang ada lineman di luar LS yang ikut gabung kita untuk NFG nanti. Tapi, mas hanif posisinya bukan OL. Ada 1 pemain lagi yang posisinya OL tapi kita lost contact, belum ada konfirmasi lebih lanjut. Sugab sama jagis yang ikut juga sebenarnya DL.” Ujar kapten LS setelah ditemui usai bertanding futsal.

      NFG akan di mulai pada tanggal 24 – 26 mei nanti di jogja. Para punggawa LS akan berangkat menuju jogja pada hari kamis sore (23/05). Sementara ini, hanya ada 15 pemain yang dipastikan ikut dari 21 pemain yang menkonfirmasi keikut sertaanya di awal. Sedangkan untuk slot pemain, ada 25 slot.

Comments

Popular